Media Australia Hina Jokowi


Panggang barbekyu budaya Australia, Jokowi tidak dihina

Surat kabar Australia, the Courier Mail, pada edisi khusus Kamis (14/11), menampilkan gambar para pemimpin dunia yang menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi G-20 di Brisbane, Australia.

Pada halaman depan koran The Courier Mail itu, digambarkan para pemimpin-pemimpin negara tersebut sedang bersenang-senang di Australia. Koran ini menuliskan kalimat "Welcome to Paradise" sebagai headline.

Berbeda dari 19 pemimpin dunia lainnya, cuma Presiden Jokowi yang digambarkan memasak barbekyu alias daging panggang di tengah pesta. Dia mengenakan celemek dan mengenakan peci. Dengan wajah tersenyum, Jokowi nampak girang melayani para pemimpin lainnya dalam pesta tersebut.

Dalam gambar cover itu Presiden Amerika Serikat Barack Obama yang digambarkan telanjang dada, hanya mengenakan celana boxer, terkesan siap bersenang-senang. Ada juga Perdana Menteri India Narendra Modi terlihat seperti usai memancing lalu memamerkan ikan besar. Kanselir Jerman Angela Merkel bahkan digambarkan menggendong bayi koala.

Isi surat kabar edisi khusus G20 ini justru lebih banyak menyerang Putin. Tidak ada sorotan negatif sama sekali pada sosok Jokowi.

Courier Mail menuliskan dalam laporan khusus tersebut, Putin harus mengucapkan maaf atas jatuhnya pesawat Malaysia Airlines MH17.

Seperti diberitakan sebelumnya, MH17 jatuh di perbatasan Ukraina pada Juli lalu dan menewaskan 298 penumpang dan awak pesawat. Ada 38 warga Australia yang ikut tewas dalam insiden tersebut.
Surat kabar ini mengucapkan terima kasih atas kesediaan pemimpin Rusia tersebut datang ke Brisbane sambil menuliskan "Sebelum konferensi ini selesai, rakyat Australia hanya ingin mendengar satu kata maaf dari anda."

Forum G-20 berlangsung selama 15-16 November. Ini akan menjadi akhir dari tur internasional perdana Jokowi setelah dilantik sebagai presiden bulan lalu. (merdeka/kabarpapua.net)

Subscribe to receive free email updates: