Ini Alasan Titus Bonai Ikut Liga Tarkam di Makassar

Alasan Pemain Timnas Titus Bonai Ikut Tarkam di Makassar

Pemain tim nasional Indonesia, Titus Bonai, mengatakan bermain di klub amatir Horas Communitty, Makassar hanya untuk mengisi kekosongan sekaligus menjaga kondisi agar stamina tetap terjaga karena tidak ada kompetisi Liga Indonesia musim ini. Dia mengaku sangat berhati-hati bermain di liga antarkampung karena khawatir cedera.

"Kami main hanya untuk jaga kondisi. Jadi, berhati-hati juga mainnya supaya tidak cedera," ucap Titus di Makassar, Sabtu sore, 20 Juni 2015. "Yang penting cocok dan aman saja kalau main di liga tarkam."

Titus juga mengaku terkejut melihat animo penonton Makassar yang begitu antusias menyaksikan turnamen tarkam Liga Ramadan. "Tarkam di Makassar begitu berbeda. Saya sangat senang bisa bermain dengan penonton sebanyak ini. Lebih bagusnya lagi karena tim Horas ternyata diperkuat sebagian kawan seperjuangan di Liga Super Indonesia," kata Titus.

Karena itu, Titus tidak memikirkan jumlah honor yang diperoleh dari bermain tarkam. "Pasti lebih sedikit dibandingkan bermain di kompetisi resmi," tuturnya.

Pemain nasional lainnya yang memperkuat Horas Communitty, Ferdinand Sinaga, juga sangat gembira bermain di Makassar lantaran penontonnya banyak. Apalagi, sejumlah klub juga diperkuat pemain Liga Indonesia dan pemain nasional. "Pertandingan pasti seru, karena ada klub yang pemainnya juga berkompetisi di ISL," ujar dia.

Ferdinand mengakui bermain di liga tarkam hanya untuk mengisi kekosongan setelah PSSI menghentikan Liga Indonesia musim ini. Karena itu, ia tidak memikirkan bayaran yang diterima dari klub.

Pemilik Horas Communitty, Hendrik Wijaya Horas, mengatakan kehadiran para pemain papan atas Indonesia seperti Titus dan Ferdinand hanya untuk pembinaan sehingga bibit muda yang berbakat di Makassar tidak putus asa meskipun kompetisi dihentikan.

"Kan kompetisi terhenti, jadi saya undang pemain ke sini supaya masyarakat melihat dan pemain muda juga tetap semangat untuk bermain sepak bola," ujar Hendrik.

Dia mengatakan Titus akan pulang dulu ke Papua pada Sabtu malam, 20 Juni 2015 dan akan kembali ke Makassar pada babak 16 besar. "Tiket sudah ada, jadi dia (Titus) langsung berangkat ke Papua malam ini," tutur Hendrik.

Dalam pertandingan kedua Grup G di Lapangan Hasanuddin kemarin, Horas Community pesta gol ke gawang PS Gasbon dengan skor 7-0. Kemenangan itu membawa Horas Community menjadi tim pertama yang lolos dibabak 16 besar. Tiga gol dicetak bekas striker PSM, M. Rahmat, pada menit ke-3, 16 dan 29. Ferdinand Sinaga menyumbang dua gol di menit ke-9 dan 25. Dua gol lainnya disarangkan Titus pada menit ke-21 dan Asri Akbar pada menit ke-40. (tempo/kabarpapua.net)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Ini Alasan Titus Bonai Ikut Liga Tarkam di Makassar"

Post a Comment