Truk Masuk Jurang di Waena Jayapura, Sembilan Orang Tewas

JAYAPURA - Peristiwa kecelakaan truk terjadi Jayapura, Papua. Dalam kecelakaan itu, sembilan orang tewas. Kecelakaan maut bermula saat truk pengangkut pasir bernomor polisi DS 9675 AB terjun ke jurang di Jembatan Kali Campwalker, Waena, Kota Jayapura, Papua, Minggu (11/1/2015).

Kapolres Jayapura Kota AKBP Alfred Papare menuturkan, para korban merupakan warga Jalan Pipa, Kelurahan Argapura, Distrik Jayapura Selatan, Kota Jayapura, Papua. Mereka tewas akibat terkena benturan keras setelah truk terjun ke dalam jurang. Diduga, truk mengalami rem blong hingga menyebabkan sopir tidak dapat mengendalikan kendaraan.

"Saat ini sopir truk yaitu M Naim Sokku dan 21 penumpang lainnya sudah dievakuasi ke rumah sakit, karena mereka mengalami luka-luka, sedangkan sembilan penumpang yang duduk di belakang truk tewas," kata Alfred.

Kata dia, truk tersebut sudah berhasil diangkat dari jurang yang memiliki kedalaman enam meter itu. Polisi membawa truk itu ke Polsek Abepura. Identitas korban tewas dalam kecelakaan itu adalah Otis Takage (20), Selly Mote ( 10), Marsa Mote (20), John Fery Takege (15), Noviana Takege (15), Jumaiko Badi (12), Salomo Gobay (4), Greace Keya (14), dan Theresia Kotouki (9).

"Truk sudah kita keluarkan dari jurang, dan kita bawa ke Mapolsek Abepura," pungkasnya. (oke)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Truk Masuk Jurang di Waena Jayapura, Sembilan Orang Tewas"

Post a Comment