Jelang Kongres Luar Biasa PSSI 2015 Suasana Kondusif

Denyut aktivitas sudah mulai terlihat pada satu hari jelang pelaksanaan Kongres Luar Biasa PSSI 2015 di Hotel JW Marriot Surabaya. Sejak Jumat (17/4) pagi tadi, para pemegang hak suara (Voters) KLB 2015 sudah mulai melakukan proses registrasi.

Sebenarnya tidak ada yang berbeda dari Kongres-Kongres sebelumnya. Pada H-1, selalu memiliki agenda yang sama, yakni registrasi peserta Kongres. Pada KLB 2015 ini, ada 107 voters yang diundang, terdiri dari 34 Asprov PSSI, 18 Klub ISL, 16 klub Divisi Utama, 14 klub Divisi Satu, 22 klub Piala Nusantara dan 3 Asosiasi Terafiliasi.

Dari masing-masing anggota PSSI tersebut, mengirimkan dua delegasi, namun hanya  satu orang sebagai voter.

Hingga pukul 18.00 WIB, telah ada 54 voters yang sudah melakukan registrasi. Rinciannya adalah 15 Asprov PSSI (Jawa Barat, Papua, Kepulauan Riau, NAD, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, NTB, Maluku, Riau, Maluku Utara, Sumatera Selatan, Kalimantan Utara, NTT, Kalimantan Timur, Sulawesi Tengah);  5 ISL (Pelita Bandung Raya, Putra Samarinda, Persiram, Persija, Semen Padang); 9 Divisi Utama (PSPS, Persewangi, Persebo, Persiwa, Pro Duta FC, PSGC Ciamis, Persis Solo, Persikabo, Persinga); 12 Divisi Satu (PSGL, Pidie Jaya, Persatu Tuban, Cilegon United, Perserang, Persibat Batang, Perseden, PSP Padang, PS Badung Bali, Persiyali Yalimo, Persikos Kota Sorong, UNI Bandung ); 12 Piala Nusantara (Persitas Tasikmalaya, Blitar United, Persma 90, PS Batam, Pro Kundalini, Persitas Takengon, Patriot Medan, Persipas Pangkal Pinang, Persipal Palu, Nabil FC Palalawan, Laga FC, PS Putra Palangkaraya); dan Asosiasi Pemain dan Asosiasi Futsal.

“Sejauh ini suasana jelang Kongres Luar Biasa sangat kondusif. Panitia Pelaksana juga terus bekerja mempersiapkan KLB ini dengan baik,” kata Budi Setiawan, Ketua Panpel KLB 2015 di Surabaya, Jumat (17/4).

Acara KLB 2015 sendiri akan mulai berlangsung pada Sabtu (18/4) besok. Rencananya, KLB akan dibuka pada pukul 08.00 WIB dengan dihadiri oleh Wakil Presiden RI, Bapak Jusuf Kalla dan Menpora RI Imam Nahrawi. Agenda utamanya adalah pemilihan Ketua Umum, Wakil Ketua Umum, dan Anggota Komite Eksekutif PSSI.

Sumber: situs resmi PSSI

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Jelang Kongres Luar Biasa PSSI 2015 Suasana Kondusif"

Post a Comment