OPM Bakar Gereja di Puncak Jaya

Gereja Dibakar Orang Tak Dikenal di Puncak Jaya

Sebuah gedung Gereja Injili di Indonesia (Gidi) di Kampung Mondu, Puncak Jaya, Papua, dilaporkan dibakar orang tak dikenal pada Senin sore, 15 Juni 2015. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.

Juru Bicara Kepolisian Daerah Papua, Rudolf Patrige Renwarin, membenarkan peristiwa itu. "Benar, kami sudah dapat informasi, tapi data lengkapnya belum," kata Patrige, Selasa, 16 Juni

Komandan Komando Distrik Militer Puncak Jaya, Bayu Sudarmanto, mengatakan bahwa pelaku pembakaran diduga kelompok separatis.

"Pembakar gereja Gidi orang tak dikenal tapi diperkirakan kelompok Yambi, karena saat pembakaran terjadi terdengar suara tembakan di Kampung Pintu Angin, Distrik Yambi," ujarnya.

Kebakaran berhasil dipadamkan masyarakat beberapa saat kemudian, namun keseluruhan gedung terbakar. "Hampir semua bangunan terbakar, tapi tak ada korban jiwa," ucap dia.

Menurut Sudarmanto, kasus pembakaran Gereja Gidi sudah dilaporkan kepada Polisi. "Sudah dilaporkan guna ditindaklanjuti," katanya. (viva/kabarpapua.net)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "OPM Bakar Gereja di Puncak Jaya"

Post a Comment