Labinote Demi-Murtezi meraih
suara yang cukup dalam pemilu yang baru saja dihelat di Kosovo. Murtezi pun tercatat sebagai anggota legislatif
pertama yang mengenakan penutup kepala (jilbab).
Murtezi meraih suara terbanyak
di antara kandidat wanita yang ada. Dia membutuhan sekitar 5.000 suara untuk
bisa duduk di parlemen. Ternyata Murtezi bisa meraih lebih dari 6.000 suara.
Sebelum pemilu di gelar,
Perdana Menteri Kosovo Hashim Thaci berpidato bahwa pemerintah akan mencabut
larangan berjilbab di sekolah dan perguruan tinggi. Ketua Umum Partai Keadilan
(Justice Party), Agani selama masa
kampanye pemilu berlangsung menyatakan bahwa tidak boleh ada satu aturan pun
yang menyatakan bahwa pelajar dan mahasiswi yang mengenakan jilbab dilarang
menempuh pendidikan formal.
(worldbulletin/kabarpapuanet)
0 Response to "Muslimah ini menjadi Wanita berhijab pertama yang duduk di Parlemen Kosovo"
Post a Comment