Muktamar Jakarta Nyatakan PPP Solid Bersama KMP

JAKARTA - Sidang yang dipimpin oleh Habil Marati telah menetapkan ketua umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) terpilih pada Muktamar VIII partai berlambang kakbah itu di Jakarta. Secara aklamasi Djan Faridz ditunjuk menjadi pengganti Surya Darma Ali (SDA).

Pada pidaato pertamanya setelah terpilih menjadi ketua umum, Djan Faridz menyatakan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) berada dalam Koalisi Merah Putih (KMP). Hal itu sesuai dengan rekomendasi peserta muktamar (muktamirin) yang tertuang dalam sikap politik PPP lima tahun mendatang.

"Kami tetap bergabung dengan Koalisi Merah Putih," katanya dalam pidato politik pertamanya sebagai Ketua Umum PPP periode 2014-2019, Ahad (2/11) dinihari.

Mantan menteri Perumahan Rakyat itu mengatakan, bergabung dengan KMP merupakan kesempatan bagi kader PPP untuk menjadi pemimpin di daerah masing-masing. Sebab, kata dia, peluang itu menjadi besar dengan Undang-Undang Pilkada dimana kepala daerah dipilih oleh DPRD.

"Ini celah bagi kader-kader untuk menjadi pemimpin di daerahnya masing-masing melalui UU Pilkada," ujarnya.

Seperti diketahui, Djan Faridz terpilih sebagai ketua umum PPP secara aklamasi. Sidang pemilihan ketua umum yang dipimpin Habil Marati. (cahayadakwah/kabarpapua.net)

Subscribe to receive free email updates: