Inilah Dua Penyebab Bocornya Ujian Nasional

Warek UGM Puji Pengirim Surat Kebocoran Soal UN
Siswa SMAN 3 Yogyakarta M Tsaqif Wismadi (insert) mengadukan kebocoran soal UN ke UGM


Kasus bocornya naskah Ujian Nasional (UN) tingkat SMA/ sederajat di situs internet yang terungkap atas temuan salah seorang siswi SMAN 3 Jogja, Muhammad Tsaqif Wismadi pada hari kedua ujian, Selasa (14/4/2015) lalu, mendapatkan sorotan dari kalangan ahli informatika.

Menurut Dosen Fakultas Teknik Informatika Universitas Atmajaya Jogja, Irya Wisnubhadra, setidaknya ada dua kemungkinan didalam kasus jebolnya link naskah UN itu. Kemungkinan pertama adalah naskah itu berasal dari petugas entri data.

Alasannya adalah, proses entri data biasanya dilakukan oleh orang-orang tertentu. Setiap petugas entri data juga mengetahui kunci untuk membuka situs yang memuat dokumen rahasia negara itu.

Sedangkan, untuk kemungkinan kedua adalah dari faktor eksternal, yakni para hacker ataupun seseorang yang ahli di bidangnya. Pasalnya, bocornya naskah UN juga tidak bisa lepas dari sistem keamanan yang diterapkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).

“Sistem keamanan itu bertingkat. Seperti sistem keamanan suatu Bank, itu sudah sangat bagus,” ujar Irya, Rabu (15/4/2015).

Irya juga mengatakan, para siswa yang mendapatkan link pembuka soal UN itu tidak dapat disalahkan. Hal itu adalah bagian dari jaringan komunikasi publik. “Siswa yang mendapatkan dan mengunduh link itu tidak dapat disalahkan,” ucapkan.

Meski begitu, ia berpendapat jika kasus tersebut dapat diusut sampai pada akarnya. “Itu harusnya bisa dilacak. Bisa ditelusuri siapakah pelaku yang harus bertanggungjawab,” paparnya.

Sebelumnya, salah seorang siswa SMA 3 Jogja, Muhammad Tsaqif Wismadi mengaku jika sebelumnya mendapatkan link situs pembuka naskah UN itu dari salah seorang temannya. Setelah itu dia mengunduh link tersebut. Ternyata setelah dicocokan, link yang diunduhnya memang sama persis dengan soal yang ia kerjakan saat UN. Tsaqif kemudian melaporkan adanya temuan itu kepada pihak sekolah. Bahkan dia sempat menyurati pihak Universitas Gadjah Mada (UGM). (sorotjogja/kabarpapua.net)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Inilah Dua Penyebab Bocornya Ujian Nasional"

Post a Comment