Survei: 58,8 Persen Tak Puas Kinerja Jokowi, Hanya Relawan yang Puas

Survei: 58,8 persen tak puas kinerja Jokowi, cuma relawan yang puas
Presiden Jokowi bersama Mentan dan Mendag. ©2015 Merdeka.com


Indeks kepercayaan masyarakat atas pemerintahan Jokowi- Jusuf Kalla mengalami penurunan drastis. Berdasarkan survei Kelompok Diskusi dan Kajian Opini Publik Indonesia (KedaiKOPI) sebanyak 58,8 persen responden menyatakan ketidakpuasan dengan kinerja pemerintah hari ini.

Ada sekitar 250 responden yang tersebar di pusat bisnis Sudirman, Thamrin dan Kuningan. Mereka berasal dari pebisnis setara asisten manager dengan gaji minimal Rp 5 juta.

"Mereka yang berasal dari orang kelas menengah menunjukkan ketidakpuasannya terutama dari kebijakan ekonomi pemerintah," kata Pengamat Komunikasi Universitas Paramadina Hendri Satrio di Kedai Kopi, Menteng Jakarta Pusat, Minggu (21/6).

Hendri menjelaskan, hasil survei yang diperoleh 58,8 persen ini menyatakan tidak puasa atas kerja presiden dengan kabinetnya. Kemudia 30,8 persen menyatakan cukup puas, sedangkan 8 persen responden menyatakan ketidakpuasannya sama sekali. Untuk responden yang puas hanya mencapai 1,6 persen.

"Memang makin banyak yang tidak puas. Itu yang puas kemungkinan relawan Jokowi," tambah Hendri.

Adapun sebabnya menurut Hendri karena berbagai berbagai kebijakan strategis pemerintah yang tak berpihak kepada publik. Dia mengatakan, warga banyak tertekan dengan naiknya kebutuhan pokok dan biaya hidup.

"Mereka menilai beberapa kebijakan strategis justru menekan warga Jakarta. Seperti harga BBM naik, impor beras, kenaikan tarif dasar listrik, kenaikan harga gas, menggejot penerimaan pajak, posisi tim sukses di BUMN dan menambah utang," ungkap Satrio menjelaskan kepada awak media.

Survei dilakukan pada 26 Mei sampai 3 Juni 2015 dengan 250 responden di wilayah Sudirman, Thamrin dan Kuningan, Jakarta. Survei dilakukan dengan cara mewawancarai langsung atau Face to face interview dengan metode purposive sampling. (merdeka/kabarpapua.net)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Survei: 58,8 Persen Tak Puas Kinerja Jokowi, Hanya Relawan yang Puas"

Post a Comment