Layaknya Shalat Idul Fitri

Layaknya Shalat Idul Fitri 
Jika Anda tidak jeli, mungkin bisa tertipu dengan pemandangan ini. Sepintas nampak seperti pemandangan shalat Id di lapangan. Padahal bukan. Ini adalah suasana jamaah shalat dzuhur yang sedang ditegakkan oleh para Mahasiswa Baru ITB 2015 pada saat pelaksanaan Sidang Terbuka. Senin, 10 Agustus 2015, bertempat di Gedung Sasana Budaya Ganesha.

Mahasiswa Baru ITB 2015
Mahasiswa Baru ITB 2015
Sebagaimana diketahu, pada Senin (10/08/2015) kemarin kampus ITB telah menyelenggarakan Peresmian Penerimaan Mahasiswa Baru (PPMB ITB) tahun akademik 2015/2016. Lokasi acara tepat berada di Sasana Budaya Ganesha, Bandung, Jawa Barat. Nah, saat tiba waktu shalat zuhur, ratusan mahasiswa itupun melaksanakan shalat di bagian luar gedung.

Tak urung, mahasiswa-mahasiswa baru itu tumpah ruah ke tempat shalat yang sudah disiapkan panitia. Mereka langsung membentuk shaf rapi dengan masih memakai jas almamater. Banyak yang harus mengantri karena tempat shalat sudah penuh. Jadinya, seperti shalat Id. Demikian dikutip dari laman Facebook Gamais ITB.

Gamais ITB 2

“Teruntuk kamu, MaBa ITB 2015. Semoga pemandangan seperti ini dapat selalu kita lihat dan rasakan, sesampainya kalian lulus dari ITB!,” demikian pesan panitia PMB GAMAIS ITB 2015 dalam akun Facebook-nya. (Hidayatullah)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Layaknya Shalat Idul Fitri"

Post a Comment