Sampai Hari Ini Bandara Timika dan Manokwari Tidak Beroperasi

Bandara Timika dan Manokwari tidak beroperasi akibat asap
Pengendara motor di Timika mengenakan masker akibat kabut asap
Bandara Timika dan Manokwari kini tidak beroperasi akibat jarak pandang yang tidak memungkinkan untuk pesawat mendarat yang disebabkan kabut asap.

General manager Garuda Indonesia Jayapura Wahyudi, Minggu mengakui, untuk bandara Moses Kilangin Timika, sudah sejak Kamis (15/10) tidak lagi didarati pesawat khususnya Garuda.

Sedangkan bandara Rendani, Manokwari, mulai hari ini tidak disinggahi pesawat-pesawat milik garuda termasuk besok,Senin (19/10) belum beroperasi. Kabut asap yang menyebabkan jarak pandang tidak memungkinkan pesawat untuk mendarat, jelas Wahyudi.

Balai Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) wilayah V Jayapura menyebutkan, sebaran api di wilayah Papua dan Papua Barat meningkat dalam 2 hari terakhir. Jumlah itu kini mencapai 169 titik api (hotspot) dari sebelumnya berjumlah 131. (Antara/Liputan6)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Sampai Hari Ini Bandara Timika dan Manokwari Tidak Beroperasi"

Post a Comment