Koran Charlie Hebdo Yang Sering Tampilkan Kartun Cabul Diserang, 12 Orang Tewas

PARIS - Diperkirakan 12 orang tewas di Paris akibat serangan terhadap kantor koran mingguan Charlie Hebdo, Rabu (7/1).

Para pejabat Prancis mengatakan, sedikitnya tiga orang bersenjata melepaskan tembakan di kantor itu. Para tersangka penembak masih buron.

Direktur media Charlie Hebdo, Stephane Charbonnier, dan sedikitnya tiga kartunis tewas saat melakukan rapat redaksi. Dua polisi juga dilaporkan tewas. 

Presiden Prancis Francois Hollande mengatakan, insiden itu merupakan serangan teroris, dan Prancis telah meningkatkan kesiagaan teror di Paris ke tingkat tertinggi.

Seperti diketahui, koran Charlie Hebdo sering menampilkan kartun cabul berupa adegan seksual di bagian covernya yang memang sangat tidak pantas.

Subscribe to receive free email updates: