Kebakaran di Klofkamp, 150 KK Kehilangan Tempat Tinggal

Kompleks padat penduduk di RT 02/ RW 02, Klofkamp, Distrik Gurabesi, Distrik Jayapura Utara ludes terbakar, Selasa (23/2/2016) sekitar pukul 15.40 WIT. Lokasi ini tepat berada di belakang Puskesmas Jayapura atau di seberang jalan dari Masjid Raya Baiturrahim Jayapura. Lokasi kebakaran ini juga tak jauh dari lokasi kebakaran yang terjadi pada Jumat (19/2/2016) pekan lalu di pertigaan Jalan Ahmad Yani dan Jalan Setiapura.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun diperkirakan 150-an kepala keluarga kehilangan tempat tinggal. Tidak sedikit dari warga yang tidak sempat menyelamatkan barang-barang berharga karena saat kejadian sebagian mereka masih berada di tempat kerja.

Menurut Kapolres Jayapura Kota, AKBP Jeremias Rontini, SIK, api diduga berasal dari kompor yang meledak di salah satu rumah warga.

“Saat kejadian, angin bertiup kencang, sehingga api cepat menjalar ke rumah warga yang rata-rata terbuat dari kayu,” ungkap Kapolres kepada para wartawan, Selasa (23/2/2016).

Sekitar 10 mobil pemadam kebakaran dibantu 30 mobil tanki air dan satu mobil Water Canon milik Polda Papua dikerahkan untuk memadamkan api. Padatnya rumah penduduk menyulitkan kendaraan-kendaraan ini menuju lokasi, mengakibatkan sulitnya proses pemadaman api.

Api baru benar-benar dikuasai pada pukul 17.30 menjelang magrib.

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Kebakaran di Klofkamp, 150 KK Kehilangan Tempat Tinggal"

Post a Comment