Ta’jil On The Road sembari Sosialisasikan Prabowo-Hatta, Kader PKS Kota Jayapura tumpah-ruah di jalan kota


Ada pemandangan yang tidak biasanya, jika Anda sempat lewat di Jalan Abepura pada Jumat (4/7/2014) sore tadi. Pasalnya, di kanan-kiri sepanjang jalan depan pusat perbelanjaan Mall Saga dan Mega, Abepura, Jayapura dipadati oleh orang-orang yang mayoritas berseragam putih dan mengenakan pin bergambar Garuda Merah. Mereka adalah kader-kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Jayapura yang sedang menggelar kegiatan bertajuk Ta’jil On The Road.

Kegiatan ini dimaksudkan untuk memberikan makanan buka puasa kepada warga kota yang masih berlalu-lalang di jalan, sementara waktu maghrib sudah hampir tiba.
“Kami membagikan makanan yang terdiri dari beberapa buah kue dan air minum. Makanan ini tentu akan sangat bermanfaat untuk berbuka bagi warga yang hingga menjelang maghrib ini belum sampai ke rumahnya,” ungkap Ketua DPW PKS Provinsi Papua, Ichwanul Muslimin yang turut dalam aksi sore tadi.
“Dalam kegiatan ini, kami juga melakukan sosialisasi Prabowo-Hatta dengan membagikan pin, stiker, dan tabloid. Harapannya warga akan lebih mengenal pasangan yang diusung koalisi merah-putih ini, dan nantinya pada 9 Juli 2014 bersedia memilihnya,” tambah Ichwanul.

Di jalan utama Kota Jayapura yang selalu padat dengan kendaraan ini, warga nampak antusias menerima pembagian ta’jil dan juga pernak-pernik bergambar Prabowo-Hatta itu.
“Warga sangat antusias menyambut kegiatan ini, hingga semua ta’jil dan pernak-pernik Prabowo-Hatta yang kami siapkan pun ludes terbagi,” kata Wakil Ketua DPD PKS Kota Jayapura, Suherman yang juga adalah koordinator aksi kali ini.




Banyak dari warga kota yang meminta tambahan pernak-pernik Prabowo-Hatta. “Untuk dibagikan ke temanku,” ungkap seorang pengemudi mobil pribadi ini. “Untuk tetangga saya, bu,” ungkap pengendara lainnya.

Namun, terdapat insiden kecil dalam aksi ini. Salah seorang pengendara motor menghentikan aksi seorang kader perempuan PKS. Sang pengendara motor pun dengan suara keras berkata, “Hei, mau-maunya kau aksi seperti ini. Dibayar berapa kau?”

Saat dijawab oleh kader perempuan PKS itu, “Kami tidak dibayar, Bapak!” Sang pengendara motor pun mengatakan, “Jangan tipu, kamu!”

Sebenarnya kader perempuan PKS itu masih ingin menjelaskan, namun karena sang pengendara motor sudah keburu melajukan motornya. Kader perempuan PKS itu pun mengurungkan niatnya.

“Kita dari kader-kader PKS ikhlas tidak dibayar untuk aksi-aksi sosial seperti ini, khan!!” ungkapnya kepada rekan-rekan aksi lainnya sesaat setelah pengendara motor itu berlalu.

(MAH/kabarpapuanet)

Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "Ta’jil On The Road sembari Sosialisasikan Prabowo-Hatta, Kader PKS Kota Jayapura tumpah-ruah di jalan kota"

  1. Agus HidayatullahJuly 4, 2014 at 9:24 PM

    Luar biasa, kalo mesin partai dan kadernya kayak gini..wajar kalo menang pilpres!!

    ReplyDelete