Takut Roket Palestina, 75 persen Penduduk Yahudi Kabur

orang yahudi Takut Roket Palestina, 75 persen Penduduk Yahudi Kabur
Sekitar 75 persen dari pemukim Israel di dekat Jalur Gaza dikabarkan telah meninggalkan rumah mereka karena takut pembalasan serangan roket Palestina, PressTV melaporkan pada Selasa (5/8/2014).
Haim Yelin, kepala Dewan Distrik Eshol Israel, mengatakan pada hari Senin (4/8/2014) bahwa 75 persen warga Israel dekat Gaza telah pindah ke utara.

Penambahan warga yang pindah terus terjadi meskipun Benjamin Netanyahu dan Menteri Urusan Militer, Moshe Ya’alon telah berjanji akan menjaga mereka. Sekitar 250.000 warga Israel tinggal di dekat Gaza diberi iming-iming bahwa militer Israel akan membangun pagar keamanan baru di sepanjang perbatasan Mesir untuk mengamankan warganya dari serangan roket Palestina.

Yelin mengatakan Israel tidak lagi mau hidup di bawah ancaman serangan roket, meskipun jaminan yang dibuat oleh Netanyahu dan Ya’alon bahwa militer telah menghancurkan apa yang disebut ‘terowongan ancaman Gaza.’

Diperkirakan bahwa sekitar 125.000 pemukim, hampir setengah dari 250.000 warga Israel yang mendiami 57 komunitas, menolak untuk kembali ke rumah karena mereka percaya bahwa militer Israel telah gagal memberikan keamanan bagi mereka. (islampos/kabarpapua.net)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Takut Roket Palestina, 75 persen Penduduk Yahudi Kabur"

Post a Comment